label

Minggu, 30 Maret 2008

SIAPA YANG MENODAI

Ketika seorang bayi dilahirkan ke dunia ini, dia begitu bersih dari dosa. Dia tidak mengenal kebohongan, kejahatan, kekerasan,stress. Dia hanya bisa menangis saat lapar, saat haus, saat ada rasa yang tidak nyaman pada dirinya.
Kalau kemudian anak muda sekarang terlibat berbagai kejahatan, siapa yang telah menodainya.....?

Jumat, 28 Maret 2008

KRISIS MENGASUH ANAK

Setiap hari semakin banyak kita mendengar peristiwa yang membuat kita merinding yang menyangkut anak-anak. Banyak anak dan remaja disiksa, perkosaan, kehamilan remaja,OD dan bunuh diri. Konsep cara mendidik anak sering dibicarakan dikalangan orang tua, sharing masalah anak juga banyak dilakukan baik melalui media maupun melalui seminar-seminar. Namun pada kenyataanya masalah anak-anak makin banyak saja.
Mengamati discusi ibu-ibu di PKK, nampaknya mereka mulai mengoreksi diri sendiri dengan menyalahkan cara mendidik mereka yang mungkin sudah tidak pada jamannya lagi, seperti memukul, membentak-bentak. Ada juga yang menyalahkan media elektronik seperti banyaknya sinetron-sinetron yang mengeksploitasi kekerasan dan pergaulan remaja "masa kini", sehingga jika tidak mengikuti maka bukan masa kini. Belum lagi internet yang sering menjadi "biang kerok" penyebab masalah-masalah anak-anak. LIngkungan memang menjadi bagian dari masalah ini. Mencari penyebab masalah mungkin akan menjadi sebuah tulisan panjang yang tidak akan ada habisnya. Tetapi yang harus kita cari adalah masalah apa yang sedang dihadapi anak-anak masa kini.
Badan sensor yang bertugas mengepras adegan-adegan yang "membahayakan", kebijakan pemerintah dengan undang-undang yang dirasa berguna untuk mengurangi dampak eksploitasi kekerasan dan pornografi, adanya Komnas Perlindungan anak, Pendidikan etika disekolah, menjadi harapan orang tua yang selalu mencari penyebab permasalahan dari luar.
Sementara orang tua sibuk menyalahkan lingkungan diluar, di dalam rumah anak kehilangan perhatian orang tua. Seluruh fasilitas disediakan orang tua termasuk internet online yang bisa digunakan anak-anak kapan saja termasuk ketika orang tuanya tidak berada dirumah. Televisi berada di kamar lengkap dengan VCD player yang dapat dipakai anak-anak tanpa pengawasan orang tua.
Kondisi diperparah ketika orang tua tahu apa yang dilakukan anaknya dengan fasilitas yang disediakan, mereka bak seorang raja menghakimi dan menghukum anak-anak yang menerima keadaan dengan ketakutan dan rasa bersalah.
Tanpa disadari ternyata permasalahan anak justru adalah masalah keluarga. Masalah yang timbul dari dalam keluarga sebagai gambaran kondisi keluarganya. Anak-anak membutuhkan sikap kooperatif dari orang tua, menghargainya sebagai manusia bernyawa yang punya hati dan perasaan. Memahaminya bukan berusaha menjinakkannya.Membuka hatinya untuk bisa memahami lingkungan. Sehingga anak-anak merasa percaya diri, memiliki sikap yang kooperatif dan memahami perasaan orang lain.
Orang tua perlu menyadari bahwa mereka memegang keuasaan untuk membesarkan anak-anak sehingga menjadi pribadi yang kuat, percaya diri dan memiliki kepedulian pada sesama. Untuk itu nilai-nilai yang mendukung terbentuknya pribadi yang seperti ini harus selalu diterapkan dilingkungan keluarga.